,

Postingan Terakhir 2011

December 31, 2011 Samuel Yudhistira
Yakk, hari ini hari terakhir di tahun 2011...

Tahun penuh kenangan dan gak sedikit juga kenangan yang rada pait :D

Banyak hal yang serba pertama yang gw lalui di tahun 2011 dan semuanya itu turut memberi warna yang berarti dalam kehidupan gw, beehh sadis bener bahasa ogut dah! ^_^





Yeah folks!
Happy New Year 2012!!

Sudah saatnya menciptakan resolusi yang baru di tahun yang baru ini, bersyukur tuh udah dikasih kesempatan melewatkan satu tahun lagi dan semoga bisa melihat tahun-tahun berikutnya lagi (AMIN!)

Kamar gw juga turut berbenah donk dengan menyambut tahun baru, motto hidup gw kini terpampang bebas di tembok kamar gw supaya gw bisa inget terus mengenai hal menjadi diri sendiri dan gak ngikutin orang lain.


Bicara tentang resolusi, gw mencanangkan beberapa resolusi canggih berkenaan dengan tahun baru 2012:

1. Berhenti merokok!
2. Ubah penampilan supaya lebih mentereng dikit (not cool!) :D
3. Bikin EP The Chronograph yang baru
4. Serius dalam kuliah

Yahh mungkin sambil dijalanin juga nanti akan muncul dengan sendirinya resolusi-resolusi yang lainnya. Pastinya, tahun 2012 bakal lebih baik lagi dari tahun 2011.

Di tahun 2011 sendiri banyak cool stuffs yang berhasil gw dapatkan dan "nyaris" gw dapatkan, berikut hal-hal keren tersebut:

1. Demo pertama band gw, The Chronograph keluar, walaupun hasilnya gak terlalu diterima, tapi setidaknya embrio sudah terbentuk dan tahun 2012 bakal lebih menggebrak
2. Pertama kalinya gw nonton Java Rockingland, setelah gagal di tahun 2009 (ada Mr. Big), dan nyaris ikut di tahun 2010 (Ada Wolfmother!) akhirnya gw bisa juga nonton setelah berjuang keras demi uang tiket :D
3. IPK gw menanjak, menyentuh angka 3, hehehe
4. Pertama kali nonton konser musik sendirian di Cikini, asli gw bener2 sendiri
5. Berhasil mengadakan gathering Kaskus bersama temen, waw :D
6. Pertama kali gw jadi koordinator mahasiswa di kelas

Yahh, mungkin cuman itu aja sih hal2 ajaib yang terjadi selama tahun 2011, kalo ada yang kelewat, biarlah itu tetap jadi memori yang indah buat gw.

Selamat menyambut tahun baru 2012, fellas! God bless y'all!!



Movie Review: The Help

December 27, 2011 Samuel Yudhistira

The Help, film yang keluar Agustus 2011 kemarin, merupakan salah satu film baru yang berkualitas yang sayang sekali belum masuk ke Indonesia.

Film ini bersetting di Amerika, wilayah negara bagian Mississippi, sebuah negara bagian di selatan Amerika Serikat yang masih memegang teguh budaya pemisahan rasial antara orang berkulit putih dengan hitam.

Di film ini diceritakan tentang kehidupa para pembantu rumah tangga berkulit hitam yang bekerja pada keluarga berkulit putih. Di pertengahan tahun 60-an masih terdapat pemisahan berdasarkan warna kulit, sehingga banyak tindak ketidakadilan berdasarkan warna kulit. Belum lagi wilayah tersebut adalah wilayah yang penuh dengan kelompok ekstremis kulit putih yang terus-menerus menekan kaum kulit hitam.

Hal tersebut berubah ketika seorang penulis amatir yang bertekad untuk menulis sebuah buku berdasarkan kehidupan para wanita pembantu berkulit hitam yang bekerja pada keluarga kulit putih hingga terkadang dianggap sebagai "home slaves".

Menulis buku mengenai orang kulit hitam bukanlah hal mudah apalagi menjadikan mereka sebagai tokoh utama yang menceritakan suka/duka bekerja pada keluarga kulit putih yang terkadang memperlakukan mereka semena-mena. Namun penulis wanita ini tidak mau menyerah sehingga buku tersebut dapat diterbitkan dan mengubah pola pikir masyarakat di seluruh Amerika Serikat kala itu.

Film ini durasinya rada lama (146 menit, sekitar 2 jam lebih 20 menitan) tapi banyak adegan yang menggugah perasaan kita tentang perjuangan para wanita kulit hitam untuk mendapatkan hak mereka sebagai manusia.

A very generous and great movie!

Change begins with a whisper
,

We Can Only Blame The Sun

December 21, 2011 Samuel Yudhistira

Berhubung bentar lagi tahun 2011 kelar, gw bakal bikin beberapa list tentang hal-hal bersejarah yang terjadi sepanjang tahun ini.

Tahun yang lumayan indah meski rada sampah :D

Well, mungkin mulai besok gw bakalan merefresh ulang otak gw mencari beberapa hal penting yang berkaitan dengan dunia gw yang menimbulkan sejarah baru bagi umat manusia.

Eniwei, di bulan desember yang lembab ini kyanya, susah bangt nemu yang namanya cahaya matahari layaknya bulan-bulan sebelumnya, yang penuh dengan matahari yang panasnya nyengat banget, sekarang kyanya matahari mulai malu-malu nongolin dirinya.

Mungkin kalah kece sama awan mendung yang lagi getol-getolnya hadir di setiap waktu, yah walaupun gak menutup kemungkinan kadang matahari bulan Desember ini bersinar terlalu pijar dan efeknya, puaaanassss tapi ntar mendadak mendung trus ujan tanpa ampun.

So guys, enjoy the chill and rain! Hujan itu bisa memberikan efek teduh lho, dan juga gw denger-denger bisa memicu inspirasi, jadi jangan heran kalo kebanyakan karya seni diciptakan ketika hujan. (ngasal!)

Well, see y'all later folks!

Prepare for christmas and new year's eve!!!!!!!

Wet Christmas

December 19, 2011 Samuel Yudhistira
Pernah denger istilah "white christmas"?

Istilah tentang suasana Natal yang penuh dengan salju. Nah, itu kalo terjadi di negara-negara yang punya musim salju, sedangkan di Jakarta, bulan Desember, sudah dapat dipastikan bahwa bukan salju yang turun melainkan....... hujan aer!!

Dan kemarin gw baru aja mengalami kekacauan akibat 2 hal: acara natal dan hujan.

17 Desember kemarin kampus gw ngadain acara natal, berhubung acaranya sore dan di Depok jadinya gw janjian berangkat bareng dari Kalimalang naik bus yang disediain kampus. Tapi siangnya gw mau nganterin kue dulu ke Jatiwaringin.

Kebetulan nyokap emang lagi bisnis kue, jadinya gw bantu-bantuin nganter aja, lumayanlah dapet duit buat beli ciki.

Perjalanan udah gw atur mulai dari estimasi waktu di jalan sampe worst case kalo motor gw kenapa-napa. Cuaca juga cerah dan gak mendung, jadinya gw rada nyantai pas mau berangkat. Tapi emang dasar cuaca jaman sekarang suka nyebelin, pas gw lagi di jalan tanpa basa-basi langsung ujan deres, walhasil gw kelabakan nyari tempat teduh dan kebetulan ada warung di tempat gw berada, langsung aja gw masuk ke dalem bersama dengan barang-barang yang mau gw anter.

Di dalam warung nan pengap dan lembab gw hanya bisa berkata dalam hati, "DAMN!!! I wish I had a car..."

Dan berhubung hujannya makin ganas dan kondisi gw juga udah basah kuyub akhirnya gw balik ke rumah berbasah-basah ria, untung aja kuenya gak ikutan basah soalnya gw masukin ke tas yang emang kedap air. Setelah berkemas ulang dan mulai ngatur perjalanan ke kampus, gw pun melaksanakan perjalanan kedua gw (setelah hujan reda pastinya..) menuju ke kampus di Kalimalang.

Wuhuuu, tiba di Kalimalang dan mendapati fakta bahwa yang dimaksud dengan "BIS"adalah sebuah kendaraan umum setara metromini dengan kondisi menggenaskan dan sempitnya luar biasa. Disebut juga dengan TIGER (Tiga perempat), karena emang bis ini gedenya gak nyampe bis yang 50 seat ke atas.

Sebenernya gw gak masalah dengan kondisi bis tersebut karena gw udah pernah naik kendaraan dengan kondisi yang lebih parah. TAPI..... ternyata bis yang disewa itu kurang, dan mahasiswa yang ikut banyak bener, walhasil, para cowok kudu ngalah ke cewek-cewek yang gak kebagian tempat.

Bisa anda bayangkan, gw berdiri di bisa yang mahasempit dan pengap tersebut dari Kalimalang sampe ke Depok, ditambah lagi macetnya jalanan Depok yang membuat perjalanan ini semakin sempurna.

Sampe di Depok acara natalnya sih berlangsung bagus tapi kabar buruknya dateng pas perjalanan pulang, gw musti berdiri lagi sampe Kalimalang...

OMG... bener-bener natal yang sangat "basah", pertama gara-gara hujan yang kedua basah oleh keringat di sebuah bis yang penuh sesak...




,

Who The Fuck Are You?

December 13, 2011 Samuel Yudhistira
Gue dilahirkan 5 Januari 1992

Menurut cerita yang beredar saat gue lahir keluarga gue lagi kunjungan tahun baru di daerah Kebon Jeruk sampe akhirnya gue berontak minta keluar.

RS St. Carolus di Salemba saksi kelahiran gue.

Lahir besar di pinggiran Jakarta. Kota yang penuh misteri dan tak pernah mati. 

Gue jatuh cinta dengan musik blues dan Ernest Hemingway ketika masih SMP.

Menggilai musik keras di masa SMA.

Jatuh bangun dalam ilusi sementara di masa kuliah.

Dan ditampar kerasnya dunia ketika bekerja

Sampai detik ini menikmati nikmatnya rimba beton liar di Jakarta-Bekasi



Sekian.
,

Mr. Tambourine Man

December 03, 2011 Samuel Yudhistira
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
I'm not sleepy and there is no place I'm going to
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
In the jingle jangle morning I'll come followin' you.

Though I know that evenin's empire has returned into sand
Vanished from my hand
Left me blindly here to stand but still not sleeping
My weariness amazes me, I'm branded on my feet
I have no one to meet
And the ancient empty street's too dead for dreaming.

Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
I'm not sleepy and there is no place I'm going to
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
In the jingle jangle morning I'll come followin' you.

Take me on a trip upon your magic swirlin' ship
My senses have been stripped, my hands can't feel to grip
My toes too numb to step, wait only for my boot heels
To be wanderin'
I'm ready to go anywhere, I'm ready for to fade
Into my own parade, cast your dancing spell my way
I promise to go under it.

Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
I'm not sleepy and there is no place I'm going to
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
In the jingle jangle morning I'll come followin' you.

Though you might hear laughin', spinnin' swingin' madly across the sun
It's not aimed at anyone, it's just escapin' on the run
And but for the sky there are no fences facin'
And if you hear vague traces of skippin' reels of rhyme
To your tambourine in time, it's just a ragged clown behind
I wouldn't pay it any mind, it's just a shadow you're
Seein' that he's chasing.

Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
I'm not sleepy and there is no place I'm going to
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
In the jingle jangle morning I'll come followin' you.

Then take me disappearin' through the smoke rings of my mind
Down the foggy ruins of time, far past the frozen leaves
The haunted, frightened trees, out to the windy beach
Far from the twisted reach of crazy sorrow
Yes, to dance beneath the diamond sky with one hand waving free
Silhouetted by the sea, circled by the circus sands
With all memory and fate driven deep beneath the waves
Let me forget about today until tomorrow.

Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
I'm not sleepy and there is no place I'm going to
Hey ! Mr Tambourine Man, play a song for me
In the jingle jangle morning I'll come followin' you.







Bob Dylan's song, sering banget gw dengerin kalo lagi suntuk, banyak masalah, ato kalo lagi sendiri-sendiri aja. Kata-kata yang paling gw suka dari lagu ini, "
Let me forget about today until tomorrow," asli petikan akustik folk ala Dylan ditambah lagi dengan permainan harmonika-nya bikin lagu ini makin perfect di telinga gw.